Artinya menjalankan sebuah pekerjaan dengan didasari rasa cinta dan kesukaan, maka pekerjaan akan berjalan sesuai dengan harapkan. Disini yang paling berperan adalah hobi karena dapat membuat pekerjaan menjadi lebih menyenangkan dan pastinya mudah dikerjakan. Bagaimana tidak, walaupun bekerja Anda tetap menjalankan hal yang paling anda sukai. Terlebih lagi hobi yang Anda miliki bisa mendatangkan keuntungan berlipat ganda.
Selain itu biasanya menjalankan pekerjaan sesuai dengan hobi akan dirasa lebih mudah untuk menjalaninya. Dan tanpa Anda sadari, hobi tersebut bisa menjadi ladang pendapatan bagi Anda apalagi jika ditekuni dengan sungguh-sungguh. Lalu jenis hobi apa saja yang bisa dan memiliki potensi besar untuk menghasilkan pundi-pundi uang untuk Anda? Berikut adalah ulasan lengkapnya
1. Hobi Menulis
Image From jeffbullas.com |
Anda suka melakukan kegiatan menulis dan merasa bahwa aktivitas tersebut seperti bernafas? Jika demikian yang terjadi, maka gelutilah pekerjaan di bidang tersebut dengan serius. Misalnya cobalah untuk mengirimkan tulisan Anda kepada media yang baik seperti media cetak atau pun media yang berbasis online. Pastikan juga pada perusahaan tersebut jika tulisan yang Anda buat akan dibaca oleh semua orang sehingga nantinya akan memberikan keuntungan bagi diri Anda dan perusahaan di mana tempat Anda bekerja sekarang.
Selain mengirimkan tulisan ke perusahaan dan mendapatkan uang, cobalah untuk membuat sebuah blog atau website dimana nantinya akan menjadi tempat Anda untuk melakukan kegiatan menulis tersebut. Buatlah semenarik mungkin, dan buatlah tema tulisan seperti mengenai bisnis, teknologi, atau bahkan tentang fashion. Promosikanlah beberapa produk di dalam blog Anda, dimana dengan hal tersebut akan membuat perusahaan tempat Anda bekerja menjadi senang dan akan terus menggunakan Anda sebagai penulisnya.
2. Hobi Main Game
Image From learning-mind.com |
Ingat kah Anda saat dulu orang tua melarang kita untuk tidak terlalu sering bermain game ? Nyatanya hal tersebut tidak sepenuhnya benar, karena memiliki hobi bermain game jika dimanfaatkan secara benar akan menjadikan ladang penghasil uang. PewDiePie, SeaNanners dan CaptaiSparklez adalah merupakan contoh nyata dari mereka yang mampu memanfaatkan hobi bermain gamenya hingga mampu meraup penghasilan sampai jutaan dollar.
Hal yang tadinya dianggap tidak memberikan manfaat apapun terhadap diri Anda, ternyata jika digunakan secara bijak dan baik akan mendatangkan penghasilan yang tidak pernah Anda duga.
3. Hobi Dalam Bidang Kuliner
Image From simbolizate.com |
Memasak merupakan hobi dan keahlian yang bukan hanya dimiliki oleh kaum wanita lagi, seperti halnya membuat kue, masak makanan sehari-hari dan yang lainnya. Memasak pun sekarang telah menjadi salah satu kebutuhan yang wajib ada untuk memenuhi kebutuhan pasar seperti halnya tempat yang biasa dikunjungi orang banyak yaitu hotel, restoran dan lainnya.
Dengan mempunyai hobi dan keahlian di bidang kuliner, maka kita bisa menciptakan ide bisnis seperti membuka warung makanan di depan rumah, atau menawarkan jasa katering bagi acara-acara besar seperti syukuran, pernikahan, dan lainnya.
4. Hobi Mendesain Web
Image From sxope.com.au |
Jangan dilupakan untuk membuat sebuah website atau tempat apa pun itu, agar mempermudah Anda untuk menjalankan bisnis tersebut dan yang paling penting untuk bertemu dengan konsumen Anda nantinya. Unggah seluruh karya dari tangan dingin Anda yang pernah dikerjakan dan konsumen mana saja yang pernah bekerja sama dengan Anda. Hal tersebut bisa menjadi referensi dan acuan bagi konsumen baru untuk menggunakan jasa-jasa Anda ke depannya, serta membuktikan bahwa Anda bisa menghasilkan maha karya yang luar biasa.
5. Hobi Fotografi
Image From digitalpeirce.org |
6. Hobi Menggambar dan Editing
Image From cermati.com |
7. Hobi Ngeblog
Image From magz.soutnet.co |
Harga untuk setiap slot iklan yang dipasang tentunya sangat beragan, tergantung dari jenis dan ukuran iklan yang hendak dipasang oleh penerbit iklan. Namun pada umumnya berkisar pada angka 50.000 sampai 500.000 untuk satu slot iklan yang dipakai dengan ukuran mencapai 320 x 250. Itu hanya untuk satu slot iklan saja, bayangkan jika slot iklan di blog Anda penuh maka tinggal kalikan saja dengan harga yang tertera di atas, dan berapa banyak keuntungan yang bisa Anda miliki nantinya.